Sumber: detik.com |
Katarak memang lebih banyak diderita oleh orang tua. Ini disebabkan adanya penurunan kualitas kesehatan yang wajar terjadi ketika usia lanjut. Namun, bagaimana orang yang masih berusia muda atau produktif dapat terkena katarak?
Salah satu penyebab yang mungkin membentuk katarak pada mata adalah cedera. Apabila Anda pernah mengalami cedera pada mata, sebaiknya Anda berhati-hati karena potensi terkena katarak pun semakin besar. Ini disebabkan adanya kemungkinan kerusakan pada lensa dan saraf mata yang memungkinkan terbentuknya katarak.
Memang katarak tidak akan langsung terjadi, tetapi untuk berjaga-jaga, ada baiknya Anda menjalani pengobatan jika Anda pernah mengalami cedera pada mata Anda. Konsultasikan kepada ahli mata untuk mendapatkan rekomendasi dan pengobatan yang terbaik.
{ 0 komentar... read them below or add one }
Post a Comment