Sumber: volkswagen.co.uk
Ada sesuatu yang amat misterius jika kita membicarakan mengenai transmisi otomatis mobil Anda. Hal ini tak jarang menimbulkan kekhawatiran bagi Anda yang menggunakan mobil otomatis. Sialnya, masalah soal transmisi otomatis ini kadang bisa dibaca dengan jitu oleh beberapa bengkel nakal yang berpotensi untuk mengambil keuntungan dari situasi ini. Sebelum Anda merogoh isi dompet lebih dalam akibat kemungkinan overcharged, over-repaired atau bahkan terang-terangan "diperas" secara halus, ada baiknya Anda berkenalan sedikit dengan transmisi mobil otomatis.
Transmisi mobil otomatis Anda adalah sebuah alat yang unik dan luar biasa. Entah bagaimana caranya, ia bisa memindahkan mobil anda dari gigi ke gigi, sesuai dengan keinginan mau seberapa cepat Anda menjalankannya. Meski terdiri dari sususan yang cukup rumit, transmisi otomatis mobil Anda dibangun oleh beberapa bagian kunci.
Bagian-bagian vital transmisi otomatis itu adalah:
- Bell Housing; adalah sebuah logam berbentuk cone yang bisa dilihat jika Anda intip dari bawah mobil. Jika tipe mobil Anda front-wheel-drive, posisinya terletak di samping mesin/kap mesin. Sementara jika mobil Anda rear-wheel-drive, transmisi akan dipasang pada bagian belakang mesin.
- Gigi-gigi; meski Anda tidak memindahkannya, transmisi otomatis juga mempunyai gigi. Terdiri dari gigi utama dan gigi pendukung, Anda membutuhkan mereka semua untuk bisa berkendara.
- Fluid; transmission fluid adalah hal yang vital pada sebuah mobil bertransmisi otomatis. Ibaratnya, semua keajaiban transmisi otomatis terjadi bersamanya. Kebanyakan mobil menggunakan transmission fluid berwarna merah dan Anda harus selalu waspada pada resiko bocor.
- Filter; transmission fluid diatas tadi harus tetap bersih agar mobil Anda bisa mengubah gigi pada saat yang tepat. Untuk menjaga semuanya lancar, transmisi otomatis dilengkapi filter untuk menangkap kotoran apapun.
{ 0 komentar... read them below or add one }
Post a Comment