(foto: sheknows.com) |
Ada banyak faktor yang menyebabkan wanita lebih rentan terkena penyakit mata. Brian Powell, optometrist yang sekaligus adalah presiden Hudson Valley Optometric Association, menyatakan bahwa wanita menjadi kandidat utama dalam masalah kesehatan mata.
"Katarak, macular degeneration, diabetes kerap terjadi pada seseorang seiring bertambahnya usia dan khususnya para wanita yang rentang hidupnya lebih panjang," kata Powell. Lebih lanjut, Powell juga menyatakan bahwa perubahan hormon wanita serta gaya hidup yang mereka terapkan, terutama setelah menopause ketika level mata kering pada wanita meningkat, dapat berefek buruk pada kesehatan mata.
Area yang patut menjadi fokus utama mengenai penglihatan adalah risiko terjadinya glaukoma, katarak dan macular degeneration, bersamaan dengan masalah yang terkait dengan kondisi sistemik seperti diabetes. Diabetes sendiri secara tidak langsung dapat mengakibatkan mata kering, di mana produksi air mata minim dapat menyebabkan ketidaknyamanan pada mata. Efek yang lebih buruk dari mata kering adalah terjadinya penglihatan rabun dan atau kerusakan pada kornea.
{ 0 komentar... read them below or add one }
Post a Comment